Minggu, 25 Januari 2015

Jadi Inspirasi

Bismillahirrahmanirrahim.

Sejak membaca sebuah artikel tips mengikuti lomba nge-blog. Aku lalu memperhatikan tulisan-tulisan di blogku. Aku pun juga memperhatikan template blogku.
“Mam, menurutta ini tampilan blogku bagaimana? Bagusji?” ucapku pada mam Erny.
”Bagusji” ucapnya. Hmmm…. aku sedikit ragu. Tapi aku suka. Hanya saja aku terus bertanya-tanya. Apakah ini tidak terlalu glamor atau menor? Hmmm…

“Mam kalau tulisannya? Bagaimana? Maksud saya tampilan tulisannya. bagusji?” tanyaku lagi.
”Bagusji. Maksudnya unikki. Lain dari yang lain. Bedaki. Lucu” ucapnya.
Hatiku pun sedikit tenang.

Aku kembali memperhatikan blogku dengan seksama. Hmmm.. iya yah. Ini tak terlalu menor kok. Masih tergolong sederhana. Walau memang tak sesederhana dari yang biasanya. Kadang aku merasa fontnya orang-orang yang sederhana itu lebih enak dibaca dan dilihat. Tapi aku harus optimis. Blogku ini akan aku ganti temanya setelah berubah jadi .com. Amin. Insya Allah suatu saat nanti.

Karena aku membicarakan masalah blog, mam erny ternyata punya blog. Aku pun membuka blognya. Wah.. lumayan sederhana tapi enak dilihat. Aku langsung berpikir lagi tentang blogku. Hmmmm…. Ah.. sudahlah.

Mam erny pun menjadi tertarik kembali dengan dunia blog. Aku membaca sepenggal cerita dalam blognya. Wah!!! Keren. Tulisannya sumpah enak banget buat dibaca. T.O.P.B.G.T deh mam erny.

“Saya mau menulis lagi deh. Gara-gara mam evhy (saya maksudnya)” ucapnya. Ngga nyangka aku bisa jadi inspirasi dan motivasi untuknya hari ini. Wah bisa jadi motivator juga nih saya! (ngarep. Amin) hihihihi..

Semangat Mam Erny! Mari kita menulis sama-sama. Mari menumbuhkan semangat berbagi dengan menulis. Karena menulis itu bisa membuat kita bahagia. Tetaplah menulisa, karena tulisan sederhana kita bisa jadi inspirasi orang lain Senyum

Ah! Senagnya (terbang dan di kelilingi bunga-bunga)

Bug! Ketepok di tembok. Makanya jangan ngelamun dan ngayal terlalu tinggi. hihihihi Senyum dengan mulut terbuka

Alhamdulillahirabbil`alamin ^^

Makassar, 24 Januari 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir. Semoga bisa bermanfaat selalu :) Amin.
Jangan lupa komentarmu ya, karena komentarmu adalah semangatku untuk terus berbagi ^^)

Komentar yang mengandung SARA, link hidup, dan spamming akan dihapus ya.. Terima kasih atas perhatiannya :)