Jumat, 30 Agustus 2019

Salah satu solusi promil, Morula IVF Makassar

Bismillahirrahmanirrahim

Foto bersama kakak-kakak Blogger di acara Morula IVF Makassar
Anak merupakan karunia dan titipan Allah Subhanahu Wa Ta`ala sebagai penyejuk pandangan mata, kebanggaan orang tua, dan sekaligus perhiasan dunia, serta belahan jiwa yang berjalan di muka bumi. Seperti dalam firman Allah Subehanahu Wa Ta`ala berikut:
“Harta dan anak-anak adalah perhiasan dunia tetapi amalan-amalan yang kekal lagi shalat adalah lebih baik pahalanya di sisi Tuhanmu serta lebih baik menjadi harapan” [Al-Kahfi: 46]
Meskipun begitu, banyak diantara kita pasti mendambakan buah hati di sisi kita. Buah hati yang bisa kita didik hingga tumbuh menjadi anak yang berbakti kepada orang tua, sholih/sholihah, cerdas, sukses, dan baik ahlaknya. Namun, Allah Subehanahu Wa Ta`ala yang Maha Kuasa memiliki kuasa untuk mengatur kapan pasangan yang menikah dikaruniahi anak.

Tiap orang memiliki waktunya masing-masing yang tentu berbeda satu sama lain. Ada yang diberikah segera setelah menikah, ada juga yang diberikan beberapa bulan bahkan hingga puluhan tahun. Jika kamu dan pasangan adalah salah satu diantara orang-orang yang belum dikaruniahi anak, semoga artikel ini bisa menghantarkan kepada salah satu solusi untuk program hamil.

Jadi sedikit informasi, tanggal 25 Agustus 2019, saya dan beberapa blogger lainnya diundang ke acara Two Fabulous Years Morula IVF Makassar. Di sini kami diperkenalkan tentang program hamil beserta prosedur yang berlaku. Oh iya, Morula IVF Makassar adalah salah satu klinik fertilitas yang dapat membantu kalian untuk melakukan program hamil. Klinik ini bertempat di RS Awal Bross dan sudah ada selama 2 tahun.

Dalam dua tahun keberadaannya di Makassar, klinik ini kemudian memperkenalkan teknologi baru yang digunakan untuk program hamil. Namun sebelum lanjut, kita kenalan sedikit tentang layanan dan keberhasilan program hamil yang telah dilakukan oleh klinik ini.

Layanan Morula IVF Makassar meliputi: (1) Program Kehamilan dibantu - In Vitro Fertilisation (IVF) dan Intra Cytoplasmic Sperm Injection (ICSI), Intra Uterine Insemination (IUI), pembekuan sperma dan embrio. (2) Intracytoplasmic morphologically selected sperm injection (IMSI). (3) Time Lapse. (4) Layanan akupunktur khusus infertilitas dan kehamilan. (5) Layanan konsultasi kesehatan pria. (6) Layanan PESA/TESE. (7) Layanan konseling psikologi dengan psikologi klinis. (8) Jasa laboratorium spermatologi - analisa sperma dan pencucian sperma. (9) Bank sperma dan embrio. Dengan alat-alat kedokteran terkini, serta prinsip High End dan High Tech kami akan memberikan perawatan khusus dan profesional disetiap tahap.

Berikut penjelasan tentang layanan-layanan yang disediakan:
  1. Pertama, akan dilakukan analisa sperma pada pasien. Pada pasien yang tidak didapatkan sperma saat analisa sperma (azoospermia) dapat diupayakan dengan teknologi pengambilan sperma langsung dari testis, melalui prosedur Percutaneous Epididymal Sperm Aspiration (PESA) atau Testicular Sperm Aspiration (TESA). Kemudian, teknologi canggih berikutnya ialah Intracytoplasmic Sperm Injection (ICSI), dimana proses pembuahan (fertilisasi) dilakukan dengan cara menyuntikkan satu sperma terpilih langsung ke dalam sel telur. Dengan teknologi ICSI, penolakan sel telur terhadap sperma suami juga bisa dihindari.  Berbeda dengan cara konvensional yang memerlukan sekitar 40.000 sperma untuk membuahi satu sel telur, serta kemungkinan kegagalan fertilisasi karena penolakan sperma suami oleh sel telur istri.
  2. Selanjutnya, yang lebih maju dari ICSI adalah teknologi Intracytoplasmic morphologically selected sperm injection (IMSI). Teknologi ini serupa ICSI, namun pemilihan sperma terbaik dilakukan lebih detail menggunakan mikroskop khusus yang bisa memperbesar penampakan sperma hingga 6.000 kali. Dengan teknologi IMSI, kecacatan bentuk pada sperma bisa terdeteksi sebelum fertilisasi. Sperma yang mempunyai bentuk tidak sempurna akan berakibat pada perkembangan embrio yang kurang baik dan berakhir dengan gagalnya program bayi tabung.

Teknologi IMSI merupakan pengembangan ICSI untuk menyeleksi sperma dengan lebih detail menggunakan mikroskop dengan kemampuan pembesaran sangat tinggi. Teknik ini memungkinkan ahli embriologi memilih sperma terbaik untuk proses fertilisasi. Dengan teknik ICSI, seleksi sperma dilakukan dengan pembesaran 40 kali, sementara dengan IMSI pembesaran bisa sampai 6.000 kali.
Bincang-bincang bersama artis Tya Ariesta tentang program bayi tabung yang ia lakukan. Pict by Kak Prima

Tahun 2003, tim Bartoov melaporkan hasil penelitian di mana prosedur seleksi sperma dengan  teknik IMSI terbukti meningkatkan angka kehamilan bagi pasangan dengan kegagalan yang berulang. Pasangan yang menggunakan teknik IMSI mengalami kehamilan sangat signifikan (66%), dibandingkan dengan pasangan yang hanya menggunakan teknik ICSI (33%). Sperma yang buruk akan memengaruhi kualitas embrio. Kualitas embrio yang buruk meningkatkan kegagalan kehamilan.

Tahun 2006, penelitian lanjutan melibatkan 80 pasangan pada tiap kelompok. Pada kelompok yang menggunakan teknik IMSI, angka kehamilan mencapai 60%, sedangkan pasangan yang menggunakan teknik ICSI kehamilanhanya 25%. Angka keguguran juga turun signifikan, pasangan yang menggunakan IMSI mempunyai angka kegugurannya hanya 14%, sedangkan pada pasangan yang menggunakan teknik ICSI mencapai 40%. Penelitian yang dilakukan di Italia tahun 2008 juga menunjukkan hasil serupa.
Tya Ariesta memberikan testimoni tentang keberhasilan bayi tabung yang dilakukannya. Pict by Kak Prima
Untuk meningkatkan keberhasilan bayi tabung, Morula IVF Makassar juga telah menyediakan teknologi terbaru kedua pada program bayi tabung yaitu Time Lapse. Memegang peranan penting dalam tahapan pemilihan embrio terbaik, penggunaan Time Lapse sangat perlu untuk dipertimbangkan. Time Lapse  digunakan untuk mengamati perkembangan sel embrio, sehingga embrio dengan perkembangan atau pembelahan sel yang tidak normal dapat diketahui. Dengan kualitas embrio yang baik, akan membantu meningkatkan keberhasilan program bayi tabung.

Jika dilihat dari hal-hal yang dilakukan, salah satu layanan program hamil yang dapat dilakukan di Morula IVF Makassar adalah program Bayi Tabung. Semenjak grand opening Morula IVF Makassar di bulan Agustus 2017, Morula IVF Makassar sejauh ini telah membantu 3,465 pasangan yang mendambakan buah hati yang bukan saja berasal dari kota Makassar tetapi hampir dari semua kota di Indonesia Timur. Untuk persentase kehamilan mencapai 30%  dari siklus fresh cycle. Morula IVF Makassar sendiri telah menduduki posisi peringkat ke 6 siklus terbanyak dari 34 center bayi tabung di Indonesia tahun 2018.

Untuk prosedurnya, klinik Morula IVF Makassar sangat memperhatikan administrasi sebelum semua proses yang disebutkan sebelumnya dilakukan. Prosedurnya, yakni:
  1. Pemeriksaan administrasi dengan memperlihatkan bukti kartu nikah. Jadi harus pasangan yang sudah menikah ya
  2. Pemeriksaan kesehatan fisik tiap pasangan
  3. Pemeriksaan laboratorium (Hormon, sel telur, dan sperma)
  4. Penentuan program

Berdasarkan prosedur yang disebutkan, kita dapat menyimpulkan bahwa klinik Morula IVF Makassar sangat memperhatikan kondisi dan hal-hal yang mempengaruhi fertilitas sebelum program yang cocok ditetapkan. Jadi, program yang akan didapatkan sesuai dengan kondisi masing-masing.
Syukuran Two Fabulous Years Morula IVF Makassar. Pict by Kak Prima
Meskipun tingkat keberhasilan bayi tabung tetap berbeda bagi tiap orang namun taka da salahnya berikhtiar untuk mendapatkan buah hati yang kita dambakan. Semangat selalu untuk istri-istri pejuang dua garis, semoga ikhtiarnya dilancarkan dan segera diberi buah hati idamannya. Aamiin.

Hampir lupa, satu lagi kegiatan yang membuat acara syukuran dua tahun ini semakin Fabulous. Acara ini dirangkaikan juga dengan Launching Film CUCU yang diperankan oleh konten creator terkenalnya Makassar, yakni Tumming_Abu. Film ini berkisah tentang ibu yang mendambakan cucu, namun sang anak masih belum juga mampu memberikan apa yang diidamkan. Lalu, apa solusinya? Saksikan langsung di channelnya Morula IVF Makassar ya.
Bincang-bincang bersama pemain film pendek "Cucu". Pict by Kak Prima

Morula IVF Makassar:
Lantai 9 Rumah Sakit Awal Bros
Jl. Urip Soemohardjo No. 43 Makassar
Telp                        : 0411-4675157                                                  
WA                         :  0853 9830 0053
Instagram           : @morula_ivfmakassar                                
Facebook            : morulaivfmakassar
Web                       : www.morulaivfmakassar.com

Makassar-Mtos,
30 Agustus 2019, 6:08 PM







17 komentar:

  1. Bener2 penuh perjuangan buat yang belum dikaruniai buah hati ya...
    Untung ada Morula IVF Mks yang siap membantu mewujudkan impian pasutri.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semoga kehadiran morula ini bisa mewujudkan impian pasutri ya kak :)

      Hapus
  2. Semoga keberadaan Morula IVF di makassar bisa membantu lebih banyak pasangan yang mendambakan buah hati

    BalasHapus
    Balasan
    1. aamiinn,, semoga ya kak. semoga para pejuang dua garis juga dimudahkan jalannya untuk mendapatkan sang buah hati yang didambakan :)

      Hapus
  3. Setelah ikut event ini, jadi tau banyaklah seputar kesuburan istri & suami hihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya ya kak. Paling tidak kalau nikah bisa saling memahami satu sama lain ya untuk mendapatkan buah hati harus saling support satu sama lain :)

      Hapus
  4. morula IVF Makassar benar-benar memberi solusi untuk pada pasangan yang menginginkan buah hati ya. ga perlu jauh2 keluar negeri karena dimakassar juga sudah ada

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul kak, kayak yang dibilang sama mba tya kalau adaji di negarata kenapa harus ke negara orang. Beliau juga membuktikan keberhasilan bayi tabung pada dirinya. Alhamdulillah ikhtiarnya terpenuhi

      Hapus
  5. Belajar memang maki Evhy supaya ada persiapan buat nanti... Hihi...
    Dan ternyata di Morula IVF Makassar ini bukan saja khusus untuk program bayi tabung dih, tapi juga buat program kehamilan pada umumnya...

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya kak.. hihihi.. belajar sejak dini
      bisa juga program hamil pada umumnya, namun yang jadi unggulannya adalah program bayi tabung

      Hapus
  6. kak evhyy doakan aku segera punya dedek soleh dan soleha juga yaaa ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. aamiiinnn.. kakak fira. Semoga doa-doa yang dilangitkan senantiasa diijabah oleh Allah. Semoga segera dapat dedek sholeh dan sholehah ya. aamiinn

      Hapus
  7. Evhy belajar memang mi ini untuk persiapan menjadi orangtua. Baiknya seperti Tya dibikin target tapi tidak hanya fisik yang dikasi siap, mental juga. Calon suami juga perlu belajar sih 😊. Dan untuk semua pejuang 2 garis, semangat!

    BalasHapus
    Balasan
    1. iye kakak dwi. Harus memang belajar daei sekarang dan siapkan mental dari sekarang :D

      Hapus
  8. Di acara ini baru benar2 aware soal IVF dan bgmana prosesnya, dan seru juga pas nonton film Cucu yang pesannya ngena banget tapi dikemas menjadi film komedi ��

    BalasHapus
  9. selamat ulang tahun buat Morula IVF Makassar.. inovasinya kali ini benar2 mantap.. selain menghadirkan inovasi yg makin cangguh dari segi teknologi pelayanan, cara sosialisasinya juga unik sekali dikemas dalam format short movie bernuansa komedi.. mantap !

    BalasHapus
  10. Kali ini Evhy dapat pelajaran berharga tentang kesuburan, hehe. Nanti in syaa Allah, memasuki jenjang itu sudah lebih siap karena sudah ada pengetahuan untuk hal ini :*

    BalasHapus

Terima kasih sudah mampir. Semoga bisa bermanfaat selalu :) Amin.
Jangan lupa komentarmu ya, karena komentarmu adalah semangatku untuk terus berbagi ^^)

Komentar yang mengandung SARA, link hidup, dan spamming akan dihapus ya.. Terima kasih atas perhatiannya :)