Senin, 22 Desember 2014

MOVIE BLAST - IEC

Bismillahirrahmanirrahim.

DSC04017Akhir pekan ini, harusnya libur. Namun, dikantor ada kegiatan. Aku harus ikut untuk membantu mengawasi anak-anak. Aku menjadi salah satu pendamping group-group yang telah di buat.

Hari ini kami melakukan acara MOVIE BLAST. Acara nonton bareng murid-murid IEC. Tidak ada paksaan untuk mengikuti acara ini. Oleh karenanya tak semua siswa hadir dalam acara ini. Siswaku hanya 2 orang. Yang lain nampaknya sibuk. Aku sudah menghubungi beberapa di antaranya namun kebanyakan ada kegiatan.

DSC04024Tak apalah. 2 orang saja sudah Alhamdulillah sekali. Murid-murid dari beberapa cabang IEC juga ikut. Ini membuat suasana menjadi ramai. Walau kadang murid-murid belum bisa terlalu mingle di awal.

Kami pun menonton film yang berjudul “The Hobbit 3”. Film ini bercerita tentang cincin dalam film “Lord of the ring”. Filmnya lumayan seru. Aku saja sempat terharu dan meneteskan air mata. Murid-murid pun tertawa karenanya. Entah mengapa itu terlihat, padahal lampukan sudah di matikan. Memang diri ini sangat mudah terharu dan tersentuh oleh hal-hal sedih.

DSC03974Film selesai, waktunya bermain. Yup, selain nonton bersama kami juga melakukan games seru. Games ini bernama “Treasure Hunt”. Kami di bagi menjadi beberapa group. Setiap group terdiri dari beberapa murid yang berasal dari cabang yang berbeda. Ini bertujuan agar murid-murid bisa mingle and know each other. Biar muridku juga dapat kenalan baru ^^

Setiap group akan di pimpin oleh seorang capten. Mereka juga di dampingin oleh salah seorang teacher. Salah satunya diriku. Aku mendampingi group 2. Group 2 terdiri dari 4 orang.

Dalam permainan ini, kami harus menjawab beberapa pertanyaan. Jawaban dari pertanyaan itu harus kami cari di dalam toko-toko tertentu yang sudah di tulisakan. Kami pun memulai games.
”We can start now?” ucapku pada panitia.
”Yes, start now” jawabnya.

DSC03992Kami pun memulai dari toko yang terdekat. Setiap kegiatan dan pertanyaan harus dalam bahasa inggris. Untuk memahami pertanyaan juga harus di jelaskan dalam bahasa inggris. Aku kadang memiliki kesulitan untuk menjelaskan ulang, apalagi dengan anak SD. Tapi pada akhirnya mereka memahami juga. Kami pun memasuki toko yang dimaksud satu per satu. Aku membiarkan anak-anak ini mengerjakan sendiri. Mereka pun bertanya hal-hal yang perlu saja padaku seperti:
”Mam siapa yang ditanya”
“You can asking him or her or that person” aku hanya menunjukkan orangnya. Mereka pun bertanya dan menuliskan jawabannya sendiri. Bahagianya melihat mereka aktif. Anak-anak yang pandai :)

DSC03989Terkadang dalam memasuki satu toko, kami bertemu dangan team lain. Kadang murid-muridku bertanya, group lain mencuri dengar. salah satu murid di group berteriak “mam cheating”. “Ya.. don’t cheating” ucapku pada group lain dengan nada yang sopan dan di barengi dengan senyum ^^

Hufffttt..
”Mam capek juga kalau begini” ucap gabriel salah satu murid cowok di group 2.
“Iyaa capek” ucapku. Dari tadi kami berlari kesana kemari. demi menyelesaikan misi.

Terjadi miss communication. Aku mengatakan bahwa kita harus ke tempat pertemuan pukul 6. Karena itulah instruksi yang aku dapatkan. Tak ada pernyataan bahwa kita harus menyelesaikan semua pertanyaan terlebih dahulu. Aku pun memerintahkan muridku untuk menuju ke tempat itu ketika pukul 6 sore. tettoottt.. ternyata kami disuru menyelesaikan dulu. Aduh.. murid-muridku.. maaf yaa. Piece v^^

Kami pun berlari kembali. upsssss.. Ada yang terlewat. Ternyata salah satu tempat di lantai 3 kami lewatkan. Rute sebenarnya adalah lantai 3, 2, dan 1. Kami memulai games ini dari lantai 3. Kami pun harus naik ke lantai 3. Untungnya ada lift. Kami tinggal naik lift saja. lalu menuju ketempat terakhir.

Usai di sana tak lupa aku mengambil gambar terlebih dahulu. Kami pun menuju ketempat pertemuan kembali. Jadilah kami team yang pertama sampai dari belakang alias team terakhir. Team yang menang mendapatkan ice cream.

Fiyuhhh.. Capeknya.

Alhamdulillah. Walau akhir pekan kerja, tak apalah jika kerjanya seperti ini. Ini adalah akhir pekan yang menyenangkan. Kerja sambil liburan, bermain, plus dapat makan gratis lagi. hehehehhe… Bahagianya hidup.. ALhamdulillah ^^

Alhamdulillahirabbil`alamin :)

Makassar, 21 Desember 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir. Semoga bisa bermanfaat selalu :) Amin.
Jangan lupa komentarmu ya, karena komentarmu adalah semangatku untuk terus berbagi ^^)

Komentar yang mengandung SARA, link hidup, dan spamming akan dihapus ya.. Terima kasih atas perhatiannya :)