Bismillahirrahmanirrahim.
Siang ini, saya berangkat menuju ke kantor. Eitss.. bukan karena sudah masuk kerja. Saya masih libur hingga hari rabu. Kamis baru masuk kembali.
Kali ini saya ingin mengambil motor di kantor. Kemarin sebelum mudik saya menitipkannya disana. Kunci dipegang sama penyewa ruko alias bosku. Tak enak rasanya mengganggu mereka siang-siang begini. Sungguh! Apa boleh dikata, saya tetap harus mengambil motor tersebut. Kakak tak mau pulang jika tak ada motor itu. Akhirnya saya pun ditugaskan untuk menjemputnya.
Alhasil, saya harus menunggu sekitar 20 menit untuk mendapatkan kunci kantor. Saya menelfon sir sani. Nampaknya beliau baru bangun.
"Hallo sir saya sudah di IEC" ucapku di telfon.
"Halo. sudah di IEC?" tanyanya lagi dengan nada suara yang kurang tinggi. Seperti suara orang yang baru bangun. Hampir saja tak kedengaran jelas apa yang ia katakan. Samar-samar diri ini mendengarnya.
"iya sir. Maaf mengganggu sir" ucapku dan saya pun harus mengulanginya hingga 2x.
klik... telfon pun ditutup.
Setelah 20 menit, mam yuni datang. Alhamdulillah.. ternyata mam yuni yang datang..Syukurlah. Maaf mam yuni mengganggu tidurnya.. maaf sekali.. saya tak punya pilihan lain. Saya pun masuk setelah membuka kunci pintu. mam yuni pun berlalu pergi.
Adzan berkumandang. Saya menyempatkan diri untuk sholat ashar. Sore ini saya ada janji ketemuan dengan teman lama. Lama tak jumpa dengannya. Kami akan makan ice cream bersama.
Usai sholat, saya langsung cepat-cepat meluncur. kusadari diri ini telat dari perjanjian. Maafkan daku iyaad. Tak bermaksud.
Sesampainya di tempat pertemuan, saya pun mengantri. eh, lupa kalau tak bawa uang. Saya pun segera ke atm. lumayan.jauh juga ATM centernya. Selepas mengambil uang, langkah ini buru-buru kembali ke tempat pertemuan.
Ternyata iyad sudah disana. Ia sudah menungguku sedari tadi. Mungkin 1 jam yang lalu. Astagfirullah.. maap.. maap.. :'( malulah diri ini rasanya.
"Lamata kak? kenapa lama sekali?" Ucapnya lalu tersenyum. saya hanya bisa tersenyum dan mengantri.
"mau pesan ice cream apa?" tanyaku di line. Ia duduk tak jauh dari tempatku berdiri. Namun diri ini tak mampu untuk melangkah dan memanggilnya. Suara ini pun rasanya akan tertelan. Tak enak juga untuk berteriak. Ditambah lagi, dia yang serius nge-chat dengan seseorang disana.
"sembarang" chatnya. oke sipp.
Beberapa menit kemudian, tibalah giliranku memesan. Saya memesan 2 ice cream dan ice milo sedang. Saya harus menunggu pesanan sampai datang. Saat pesanan ada, saya membawanya ke meja dimana iyad duduk. Kami pun bisa menikmati ice cream.
Tak lama teman iyad datang. Iyad juga mulai bercerita. Kini kami dalam sesi curhat. Kami mendengarkan iyaad bercakap-cakap. Tak lama saya telah mendapat teman baru. Baru saja kami kenalan dan kami pun akrab. Tamiko namanya. Walau kadang-kadang masih ada moment akwardnya sedikit. hehehe...
Thanks for today. Alhamdulillah.. dpaat teman baru. Cerita kami berlangsung hingga magrib menjelang. Kami pun beranjak untuk sholat magrib. Usai sholat kami bertemu lagi dengan teman lama, sabri dan yuyun. Mereka akan menonton film yang lagi hits "surga yang tak dirindukan". Semoga mendapatkan pelajaran berharga.
Dari mesjid, kami pun berpisah. Saya harus melanjutkan kunjunganku. Saya sudah berjanji untuk berkunjung ke rumah teman selepas magrib. Terima kasih jihad dan tamiko atas waktunya hari ini. Terima kasih telah sharing cerita dan mempercayakan diriku untuk menjadi teman untuk mendengar curhatmu. Semoga segala masalah dimudahkan oleh Allah swt. Aamiin..
Kawan, jika hatimu berasa kosong
Isilah dengan Asma-Nya
Bacalah Al Qur'an
Ingatlah Dia senantiasa
Agar hatimu tenang
Ingatlah! Hanya dengan mengingat Allh hati menjadi tenang ;)
Alhamdulillahirabbil'alamin
Makassar-McD Mari, 20 Juli 2015
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah mampir. Semoga bisa bermanfaat selalu :) Amin.
Jangan lupa komentarmu ya, karena komentarmu adalah semangatku untuk terus berbagi ^^)
Komentar yang mengandung SARA, link hidup, dan spamming akan dihapus ya.. Terima kasih atas perhatiannya :)