Selasa, 31 Maret 2015

Memasak ^^

Bismillahirrahmanirrahim.

Hari ini masak lagi. Menunya cukup sederhana. Hanya tempe dan sayur kangkung. Saya mencoba memasak sendiri di rumah. Selain budgetnya murah bisa dibilang juga lebih sehat. Akhir-akhir ini mencoba untuk melakukan pola hidup sehat. Mumpung masih muda, ngga ada salahnya ^^

Alhamdulillah, pagi-pagi pun sudah berangkat ke pasar. Untungnya di BTP seakan surga makanan. Semua makanan ada mulai dari pagi. JAdi sesungguhnya takkan kekurangan makanan. Yah, tinggal uangnya aja sedia apa nggak. hehehe… Pasar pun lumayan dekat. Cuman menempuh perjalanan sekitar 7 menit, kita sudah sampai. Memang pasarnya tak cukup besar. Ini hanya pasar kecil-kecila yang di dirikan oleh warga. Walau begitu, alhamdulillah, semua kebutuhan memasak ada.

Saya pun membeli tempe, wortel, tomat, dan sayur kangkung. Tempe di goreng bersama dengan wortel dan tomat, di beri kecap sedikit. Jangan lupa memasukkan saus sambal abc, biar lebih berasa. Lalu masak sayur kangkung bersama dengan bawang putih. Alhamdulillah.. cukup enak di lidah.

Memasak memang membutuhkan waktu yang cukup lama. Saya biasanya membutuhkan waktu sekitar 1 jam untuk menyelesaikan masakanku. Saya memasak setelah berolahraga pagi. Akhirnya lebih bersemangat memasak dan makan pun menjadi sangat berselera. Semoga yang lain suka dengan masakanku ini. Amin ^^

SELAMAT MEMASAK di Pagi hari ibu, moms, dan calon ibu ^^

Alhamdulillahirabbil`alamin ^^

Makassar, 30 Maret 2015

1 komentar:

  1. Kalau wanita bisa memesak hukumnya wajib atau gimna mba? hehe

    BalasHapus

Terima kasih sudah mampir. Semoga bisa bermanfaat selalu :) Amin.
Jangan lupa komentarmu ya, karena komentarmu adalah semangatku untuk terus berbagi ^^)

Komentar yang mengandung SARA, link hidup, dan spamming akan dihapus ya.. Terima kasih atas perhatiannya :)