Jumat, 26 September 2014

Ada apa dengan September?

Bismillahirrahmanirrahim.

Alhmadulillah. Akhirnya aplikasi untuk menulis di laptop teerbuka juga. lama tak mengunjungimu. Akhir-akhir ini sangat capek rasanya. Aku sering pergi keluar. Aku menempuh jarak panjang menuju impian. Aku tak mau mengeluh. Karena aku masih menempuhnya dengan menggunakan kendaraan roda dua. Sungguh masih banyak orang yang tak seberuntung diriku. Bahkan menempuh jarak jauh hingga melewati tempat extrim, menyembrangi sungai, sekalipun. Aku tak begitu.

“Maka nikmat yang manakah yang kamu dustakan?” kata ini sangat pantas di ingat. Tak ada hari tanpa nikmat darinya. Walau kita tak meminta sekalipun, nikmat itu tetap ada. ^^

Tulisan kisah semakin lama semakin menumpuk. Rasanya tak sanggup ku uraikan satu per satu rentetan kisahku di bulan ini. Bulan yang kurang produktif dalam menulis. Ya, begitulah.

Waktuku kebanyakan di habiskan untuk menempuh perjalanan jauh ke kampus unhas dari barombong. Tapi bukan itu yang menjadi penyebab utama. Akhir-akhir ini pikiranku terus terbang tinggi mencari hal unik untuk di lakukan. Belum kutemukan hingga saat ini. Walau begitu, bukan berarti aku tak mencari kesibukan lain.

Aku mulai mempelajari membuat pernak-pernik jilbab dari video-video crafting. Menbuat pin bunga-bunga yang cantik. Awalnya untuk diri sendiri. Tapi bisalah untuk di jual. Siapa tahu saja bisa menghasilkan uang. hehehe..

Oleh karenanya, aku fokus untuk mencari-cari banyak tutorial dari internet. Selain crafting, aku juga lebih fokus untuk mencari kerja dan belajar bahasa korea. Ini semua untuk persiapanku mengejar cita-cita. Korea 2015, Insya Allah.

Sedikit gambaran tentang kegiatan setiap hari adalah pagi-pagi biasanya merehatkan tubuh, main game, mencuci, lalu pukul 10 berangkat ke kota. Aku ke kota entah untuk mengurusi berkas lamaran kerja, sekedar bertemu dan silaturrahim sama teman, mengunjungi kakak, atau membeli bahan-bahan crafting. Pukul 7.30 – 8.00 malam adalah batas waktu untuk kembali ke rumah. Biasanya aku akan sampai di rumah sekitar pukul 9.00 malam. Oleh karenanya, tubuh ini sangat lelah setelah seharian mengendarai motor dan beraktifitas mengunjungi tempat-tempat tertentu. Terik matahari tentu tak mau kalah menemani siang-siang di jalan raya. Sungguh menguras tenaga.

Karena kesibukan-kesibukan itu, aku biasanya tak sempat makan. Sebenarnya lagi berhemat juga jadi tak makan di luar. Bahkan pernah tak makan seharian hingga pulang ke rumah. Akibatnya kepala pusing dan nyut-nyutan. Sampai di rumah pun kadang kala kakak belum memasak. Jadi harus menunggu dulu atau membuat makanan sendiri barulah kemudian diri ini makan.

Begitulah september ini, penuh dengan perjuangan dan pergerakan.Walau begitu, aku mulai mencoba mengatur kembali kegiatanku. Agar bisa lebih terarah dan fokus. Semoga bisa mendapatkan ilham untuk berbuat sesuatu menjadi pengusaha sukses. Amin.

Alhamdulillahirabbil`alamin. ^^

Makassar-Barombong, 26 September 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir. Semoga bisa bermanfaat selalu :) Amin.
Jangan lupa komentarmu ya, karena komentarmu adalah semangatku untuk terus berbagi ^^)

Komentar yang mengandung SARA, link hidup, dan spamming akan dihapus ya.. Terima kasih atas perhatiannya :)