Dalam acara pertemuan blogger se-Makassar kemarin, BCA melakukan sebuah inovasi bagaimana menggunakan uang dan teknologi yakni dompet digital. SAKUKU. Mba Diandra, perwakilan dari BCA mensosialisasikan tentang adanya dompet digital ini. Sebenarnya dompet digital ini sudah sangat popular di luar negeri. Misalnya saja di Korea. Di beberapa drama Korea, mereka menggunakan HP untuk melakukan transaksi pembayaran baik di supermarket ataupun mall.
Nah, kini dompet digital Sakuku besutan BCA hadir di tengah-tengah kita. Seperti namanya, Sakuku ini digunakan untuk menyimpan uang. Hanya saja jika saku yang biasa ada dikantong belakang atau depan celana kita bentuknya dapat terlihat, Sakuku ini bentuknya berupa digital yang dapat didownload di application store dan Google playstore. Tidak hanya untuk menyimpan uang dalam bentuk saldo digital, aplikasi ini dapat juga digunakan untuk membayar belanjaan ataupun makanan kita di beberapa tempat tertentu, isi pulsa, dan transaksi perbankan lainnya. Di Makassar sendiri, Sakuku dapat digunakan di beberapa tempat tertentu, salah satunya bistropolis tempat kita ngobrol.
Presentasi Sakuku BCA oleh Mba Diandra
Untuk aplikasinya sendiri dapat di download oleh semua kalangan yang memiliki smartphone dengan system android 4.0 ke atas atau iOS 7 ke atas bagi pengguna smartphone Apple. Bagi smartphone yang telah mengalami proses rooting atau jellbreak, mohon maaf sekali tidak dapat menggunakan Sakuku. Ini karena BCA sangat menghargai karya orang lain. Salut deh buat BCA!!
Suasana Tanya-jawab Sakuku BCA
Pasti ada yang bertanya-tanya nih, pendafttarannya gimana? Terus cara isi Sakuku gimana? Untuk cara daftar cukup mengisi formulir yang terdapat di aplikasi ketika kita pertama kali membuka. Ikuti aja prosedur yang harus di isi, dan tada.. udah dapat nomor Sakuku!! YEAAHHH.. Untuk masuk butuh PIN yang kita udah buat sendiri pas pendaftaran tadi. Jadi tenang aja, selama PIN kita terjaga dengan baik, Duit kita juga aman. Pas masuk, akan ada tutorial singkat penggunaan sakuku. Jadi mudah, praktis, plus murah banget alias GRATIS! Kalau gratisan sih, why not aja!! Hehehe..
Oke lanjut, gimana cara isi Sakuku? Jadi untuk sementara pengisiannya dapat melalui ATM BCA, KlikBCA indivdu, dan BCA mobile. Bagi yang belum punya rekening BCA, bisa pinjam dulu deh rekening ayah, ibu, om, tante, saudara, atau teman. Asal jangan relasi bisnis aja, nanti dikiran katro! Peaceee!!!^^ untuk fitur-fitur lengkapnya bisa kamu baca di sini. Mantap deh Sakuku, BCA. Hangout jadi all out banget!! Kayak taglinenya. Apalagi cocok deh buat saya yang ngga suka bawa dompet kemana-mana. Thumbs-UP deh!
Santapan makan malam kita ^^
Setelah ngobrol-ngobrol seru bareng BCA ini, acara tak cukup sampai disitu aja. Ada bagi-bagi saldo dan quiznya juga. Bagi yang menang selamat yah!! Selanjutnya kami dihibur dengan standup comedy dari Makassar sambil menikmati hidangan penutup. Jadi ngakak gara-gara standUpnya Once, plus enjoy makanan ditemani dengan closing dari band performance, The Alfa. Dan akhirnya acara ngobrol pun ber-akhir. Ihh.. agak sedih sih. Malam yang memorable bagi saya bertemu dengan para blogger. Sebelum bubar, tak lupa foto-foto, menyimpan memory di photo both yang tersedia. Thanks to BCA, BBlog, dan para panitia NgobrolBarengBlogger atas acara ini. Ditunggu acara selanjutnya… ^^)
Performer – StandUp by Once, Band by The Alfa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah mampir. Semoga bisa bermanfaat selalu :) Amin.
Jangan lupa komentarmu ya, karena komentarmu adalah semangatku untuk terus berbagi ^^)
Komentar yang mengandung SARA, link hidup, dan spamming akan dihapus ya.. Terima kasih atas perhatiannya :)