Senin, 14 Januari 2019

Bergabung dengan Sobat LemINA, Apa saja kegiatannya di 2019 ini?

Bismillahirrahmanirrahim

Tahun 2018 lalu, tepatnya bulan September, saya mengikuti salah satu program dari Sobat LemINA yakni Nulis Bareng Sobat (NBS). Program ini sudah berjalan mulai tahun 2014 yang berlangsung selama enam bulan per angkatan. Jadi selama setahun akan ada dua angkatan yang berjalan. NBS yang saya ikuti kali ini adalah angkatan ke-6.
Foto bersama Relawan Anak Sobat LemINA
Pict by Kak Bunga
Itu tadi cerita singkat mengapa pada akhirnya saya dapat bergabung dengan Sobat LemINA hingga akhirnya saya pun mengikuti Rapat Kerja Sobat LemINA untuk tahun 2019. Rapat kerja ini berlangsung di Wisata Kebun Gowa tanggal 5 - 6 Januari 2019. Lantas apa saja agenda yang akan mereka lakukan di tahun ini? yuk, simak penjelasan singkat berikut ini. Siapa tahu kamu bisa berkontribusi juga.
  • Aku Sayang Badanku (ASB) adalah kegiatan edukasi tentang kekerasan seksual pada anak yang diperuntukkan bagi para guru. Kegiatan ini melibatkan relawan anak dan relawan psikolog sebagai fasilitator. ASB dijadwalkan bulan Agustus tahun 2019 mendatang. 
  • Nulis Bareng Sobat adalah salah satu kegiatan yang bertujuan untuk menumbuhkan kebiasaan menulis anak-anak dalam hal bercerita, menuliskan ide, ataupun menulis puisi. Program NBS batch enam saat ini masih berlangsung untuk siswa sekolah dasar kelas IV di SD N Katangka 1 Makassar dan SD Inpres Katangka Gowa. Untuk angkatan selanjutnya akan dibuka kembali kira-kira bulan Juni 2019.
  • Nulis Blog Relawan (NBR) merupakan program untuk meningkatkan kapasitas relawan Sobat LemINA dalam hal kepenulisan utamanya di blog. Diharapkan teman-teman relawan anak dapat bercerita tentang pengalaman mereka melalui program ini di blog masing-masing.
  • Festival Anak merupakan agenda tahun Sobat LemINA yang akan digelar beberapa bulan kedepan.
  • Managemen Kebersihan Menstruasi. Program ini dibuat untuk anak-anak SD dikarenakan saat ini banyak anak-anak yang sudah mendapatkan menstruasi awal pada saat menduduki bangku sekolah dasar sekaligus menyiapkan anak-anak yang belum mendapatkan menstruasi dapat teredukasi tentang kebersihan dan tidak kaget saat tamu bulanan ini datang.
  • Newsletter adalah salah satu bentuk pelaporan tentang apa saja kegiatan yang sudah dilakukan oleh Sobat LemINA. Konsepnya seperti majalah dan dapat diunduh secara gratis di website lemina.org.
  • Seragam untuk Sobat adalah kegiatan pembagian seragam sekolah kepada siswa sekolah dasar yang ditargetkan. 
  • FGD khusus Guru/Orang Tua merupakan pendekatan khusus kepada guru atau orang tua terkait isu-isu tentang anak. Selain itu bertujuan untuk meningkatkan kerjasama dalam menjalankan atau membuat program-program yang relevan terhadap masalah-masalah yang dihadapi oleh orang tua maupun guru yang berhubungan dengan dunia anak.
  • Pengembangan Kapasitas adalah program pengembangan diri bagi para relawan anak di Sobat LemINA. Jadi, relawan anak tidak serta merta turun melakukan kegiatan kerelawanan. Ada beberapa pelatihan yang harus dijalani untuk meningkatkan kapasitas diri agar lebih siap melaksanakan kegiatan-kegiatan yang akan dijalankan.
Demikian penjelasan singkat tentang kegiatan Sobat LemINA. Eh iya, mungkin ada yang belum tahu. Sobat LemINA adalah komunitas relawan anak yang bekerja ikhlas dan bersama-sama untuk meningkatkan kulaitas hidup ibu dan anak. Semua bergerak dengan satu tujuan, yaitu Untuk Senyum Anak Indonesia. Komunitas ini merupakan bagian adari Yayasan Lembaga Ibu dan Anak (LemINA). Untuk lebih lengkapnya bisa langsung melipir ke website www.lemina.org.

Setelah mengetahui program-program ini, saya pribadi sangat berharap semoga semua program ini dapat berjalan dengan lancar dan mendapat dukungan dari berbagai pihak agar pelaksanaannya dapat dimaksimalkan. Bagi yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan yang disebutkan dapat memantau berita terbaru di instagram @sobatlemina. 

Oh iya, doakan saya juga agar bisa amanah dan mampu melaksanakan program dengan baik. Doa kalian adalah suatu dukungan yang semoga diijabah oleh Allah Subehanahu Wata'ala. Pas di acara rapat kerja kemarin, dapat amanah utuk mengorganisir kegiatan Nulis Blog Relawan

Yeayy, finally berhasil menyelesaikan tantangan writing challenge #1 Sobat LemINA

Alhamdulillahirabbil`alamin

Makassar-Barombong, 

14 Januari 2019, 8.14PM

24 komentar:

  1. Aaamiiinn. Terima kasih sudah bergabung di sobat lemina kak Eviii. Senang sekali bisa cerita-cerita bareng waktu di wiskeb. Semoga jumpa jumpa lagi dalam waktu dekat ❤️

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yeaii, semoga bisa ketemu-ketemu lagi kak ifha dan ketemuannya special bar bisa bicara banyak :)

      Hapus
  2. Semangat Evhy! untuk 'senyum anak Indonesia'

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih kak fitri, terima kasih juga sudah berkunjung. Yuk semangat untuk senyum anak Indonesia :)

      Hapus
  3. Terima kasih sudah meluangkan waktu di Sobat LemINA. Tulisannya sangat informatif, sedikit revisi saja terkait pelaksanaan program Aku Sayang Badanku. Jadi, ASB 2019 sudah terlaksana dan masuk dalam tahap persiapan. Running project InsyaaAllah di bulan Juni.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih kak dede sudah dikoreksi :) Oh berarti sedang persiapanmi saat ini kak di. Katanya kak ifha, pelaksanaan untuk edukasi ke guru akan dilaksanakan bulan Agustus 2019, ini mungkin yang harus diperjelas di atas :)

      Hapus
  4. Sobat LemINA ini salah satu komunitas keren yang saya kenal di Makassar. Semoga teman-teman LemINA terus eksis dan memberi manfaat bagi banyak orang.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiinn.. Makasih doanya oppa. Semoga bisa tetap menebar manfaat dna kebaikan. Aamiinn

      Hapus
  5. luar biasa memang ibu ketua kita yang baru ini
    sudahlah sibuk sebagai relawan, sibuk pula sebagai bloger dan reviewer
    sukses ki bu ketua
    ingat ki jaga kesehatan, jang sampai sakit. apalagi nda ada pi yang suka ingatkan untuk makan toh?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahahha.. Iya di', tidak adapi yang ingatkan tuk makan 😂

      Hapus
  6. Komunitanya keren kak, sedari awal sudah ada program dengan goal yang luar biasa untuk dicapai. Saya berharap komunitas-komunitas lain juga bisa mengikuti sehingga mampu membuat sebuah kalender program yang sistematis.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kak. Inimi juga saya sukanya Sobat LemINA kita bisa lebih gampang mengatur jadwal 😊

      Hapus
  7. Saya selalu senang jika melihat dan membaca artikel yang memuat kegiatan positif di dalamnya, apalagi soal menulis. semoga succes terusss aaaa kakssss kegiatan-kegiatannya.

    BalasHapus
  8. Mantap yah nih Lemina..bdw adakah terobosan program baru untuk blogger2 cowok Ibu Ketua..hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahahha. Akan dibicarakan kak bersama dengan raya dkk

      Hapus
  9. Sukses terus buat teman-teman yang tergabung dalam sobat LemINA :)

    Kegiatan-kegiatannya bagus semua, semoga dapat terus menebar manfaat yaa

    BalasHapus
  10. Amin! Semangat ya Evhy menyebar kebaikan dan membantu anak-anak dan ibunya. Yang Saya Sayang Tubuhku jadi terinspirasika untuk buatkan ki tulisan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yuks kak, tulis yuk. Nanti ikutan juga kak kalau ada FGDnya 😘

      Hapus
  11. Kapan itu yang festival anak? Terbuka untuk umumji? Mauka bawa Kirana pi lihat..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kak. Terbuka untuk umum. Rencananya bulan juli kak 😊

      Hapus
  12. Selamat ya Kak untuk semua kegiatan positif yang telah dilakukan, semoga terus mengispirasi dan memberikan manfaat bagi sesama

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiinnn.. Semoga kak adda juga bisa terus bermanfaat kak 😊

      Hapus

Terima kasih sudah mampir. Semoga bisa bermanfaat selalu :) Amin.
Jangan lupa komentarmu ya, karena komentarmu adalah semangatku untuk terus berbagi ^^)

Komentar yang mengandung SARA, link hidup, dan spamming akan dihapus ya.. Terima kasih atas perhatiannya :)